Berikut ini sinopsis film Kidnap yang akan tayang malam ini di Trans TV pukul 19.30 WIB. Film Kidnap merupakan film thriller yang dirilis tahun 2017. Berdurasi 95 menit, film Kidnap disutradarai oleh Luis Prieto.

Film Kidnap menceritakan tentang perjuangan seorang ibu melawan penculik anaknya. Karla dan anaknya Frankie pergi ke karnaval. Selama perjalanan menuju karnaval, Karla dan Frankie bersenda gurau.

Mereka nampak sangat bersemangat dan senang saat itu. Akhirnya mereka sampai di karnaval. Frankie dengan antusias mengajak ibunya, untuk bermain.

Frankie asik bermain dan terlihat sangat gembira. Di sisi lain, Karla tetap mengawasi sambil memanggil Frankie dengan panggilan 'Marco'. Setiap kali Karla memanggil 'Marco' maka Frankie akan menjawabnya 'Polo'.

Dengan begitu Karla tetap mengetahui keberadaan Frankie. Sampai akhirnya, Karla mulai cemas karena panggilan 'Marco'nya tidak mendapatkan balasan. Kemudian Karla mulai melihat sekeliling dan memanggilnya dengan nama aslinya, Frankie.

Namun Karla juga tidak dapat menemukan dimana keberadaan Frankie. Karla terkejut saat mendapati mainan Frankie tergelatak di kursi taman. Karla mulai menanyakan keberadaan Frankie kepada orang sekitarnya dan mulai mencari keberadaan Frankie di seluruh area karnaval.

Saat berada di parkiran mobil, Karla terkejut karena melihat Frankie sedang ditarik dan dipaksa masuk ke dalam mobil. Karla pun berlari dan teriak meminta tolong, namun tidak ada yang dapat membantu karena lapangan parkiran luas dan sepi. Ia sempat bergelantungan di mobil sang penculik namun karena mobil sang penculik semakin kencang, Karla terjatuh.

Karla segera berlari ke mobil dan mengejar sang penculik. Ia mencari telepon genggam namun tidak dapat menemukannya karena terjatuh saat di parkiran. Karena melebihi batas kecepatan, mobilnya diikuti oleh seorang polisi.

Disitu Karla melaporkan kepada sang polisi bahwa anaknya diculik dan ia sedang mengejar sang penculik. Saat sang polisi hendak melihat ke arah mobil penculik. Ia justru ditabrak oleh mobil si penculik.

Bagaimana kelanjutan kisahnya? Apakah Karla berhasil menyelamatkan Frankie? Saksikan kisah lengkapnya nanti malam di Trans TV pukul 19.30 WIB.

Artikel ini merupakan bagian dari KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *